facebook

Jumat, 03 Februari 2012

The Lost Story

Fandom     : hyde, The GazettE, miyavi, megumi, gackt, tetsuya, yasu, juken
Author        : KucingKecil
Summary   : Alkisah suatu hari ada seorang anak yang bernama Hyde yang kisah hidupnya bak petualangan di negeri dongeng.
Genre         :  comedy
Status         : complete


Alkisah, Di suatu ketika, di malam bersalju yang sangat dingin sekali, terdapat seorang anak yatim yang hanya tinggal bersama ayah tirinya yang kejam.

“HYDE!! Cepat pergi jual korek api ini!! Kalau tidak membawa uang pulang, kau tidak akan dapat jatah makan malam!!” ketus si Juken, Sang ayah yang biadab.Tak hanya suka menyiksa anaknya yang amat manis dan mungil tersebut, namun juga suka melecehkan…malang nian nasib Hyde.

“Tapi ini kan sudah mulai gelap….dan ini kan malam natal…bagaimana kalau….” Hyde berusaha merajuk, tapi Sang Ayah sudah keburu melotot penuh amarah duluan. Maka cepat-cepatlah dia meraih sekeranjang kotak korek api dan melesat pergi hanya dengan mengenakan baju tipis yang compang-camping dan kumal, serta sandal jepit usang sebagai alas kakinya.